5 Hal Penting Bagi UKM yang Perlu Anda Ketahui

Persaingan ketat memang syarat akan pertumbuhan dunia usaha di Indonesia. Terlebih perkembangan ekonomi selama tahun 2016 ini yang tergolong cukup tersendat karena berbagai persoalan. Di bawah ini ada beberapa hal penting bagi UKM  mulai dari persaingan hingga kebijakan pemerintah bagi UKM di Indonesia.

Menjadi seorang wiraswasta memang suatu pilihan tepat yang penuh tantangan baik dari luar maupun dari dalam diri. Kepribadian diri yang disiplin, suka tantangan, pekerja keras, energik, dan cerdas menjadi modal utama yang tak boleh terlewatkan bagi seorang wiraswasta. Dengan bermodal kepribadian tersebut seorang wiraswasta tentunya tidak akan mudah menyerah, selalu berfikir out of the box dan kreatif dalam menghadapi tantangan yang ada. Bagi Anda para pengusaha yang ingin tetap eksis dan terus berkembang di tahun depan maka harus siap-siap menghadapi berbagai tantangan dan persaingan.
hal-penting-bagi-ukm-di-tahun-2017

Untuk itu beberapa hal di bawah ini dapat Anda jadikan sebagai pengetahuan sekaligus persiapan dalam menghadapi persaingan usaha di tahun 2017.

1. Persaingan MEA yang semakin ketat

Masyarat Ekonomi Asia (MEA) memang telah dilaksanakan sejak awal 2016 ini, namun pernahkan Anda perhatikan jika selama tahun ini belum banyak dampak yang terlihat khususnya  dalam penempatan tenaga kerja dari luar negeri. Sementara negara-negara tetangga seperti China dan Malaysia telah mempersiapkan diri jauh-jauh hari dalam menghadapi MEA.

Bagi Anda para pelaku usaha khususnya di bidang produksi perlu memperhatikan jenis produksi yang Anda hasilkan. Pasalnya di negara lain seperti China banyak sekali usaha rumahan yang memproduksi jenis barang khusus bagi pangsa pasar di Indonesia mulai dari fashion hingga mainan anak-anak. Terlebih telah kita lihat banyaknya permainan tradisional Indonesia dan kain batik yang banyak di produksi di negara lain dengan sedikit sentuhan inovasi bahan produksi sehingga dapat dijual dengan harga rendah. Untuk mempersiapkan hal tersebut pastikan jenis produksi yang kini Anda lakukan merupakan jenis usaha yang tidak mudah ditiru oleh orang lain.

2. Program Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan Bunga 7%

Dalam mengatasi keterbatasan finansial ada baiknya Anda lebih memperhatikan program kredit usaha rakyat yang di tahun 2016 diberikan dengan suku bunga 9% di tahun 2017 akan kembali diturunkan dengan bunga 7% per tahun. Dengan suku bunga 7% KUR 2017 dapat Anda prioritaskan sebagai solusi dalam memenuhi kebutuhan finansial usaha Anda. Pasalnya melalui program KUR pemerintah memberikan kemudahan bagi wiraswasta yang selama ini terkendala dalam mencari tambahan modal kerja karena belum layaknya usaha mendapatkan layanan kredit dari perbankan secara reguler.

Kesempatan mendapatkan tambahan suntikan dana masih terbuka lebar di tahun 2017 lebih-lebih dalam upaya meningkatkan produktivitas usaha yang selama ini Anda jalankan. Untuk itu pastikan usaha Anda memenuhi persyaratan dalam pengajuan kredit usaha rakyat seperti tidak sedang menerima kredit produktif dari lembaga keuangan lain dan belum bankable. (Simak Juga: Tabel Angsuran KUR BRI).

3. Konsumen yang Lebih Cerdas

Selain persaingan dalam faktor produksi rupanya UKM juga menghadapi tantangan karena konsumen akan semakin jeli dan cerdas dalam memilih suatu produk. Khusus bagi usaha bidang produksi yang selama ini masih banyak dikerjakan secara manual ada baiknya berinvestasi mesin produksi guna menerapkan standarisasi produk sekaligus memaksimalkan produksi.

Jika selama ini produk dengan harga murah banyak mendapat pelanggan namun di tahun 2017 konsumen Indonesia akan semakin cerdas dalam memilih suatu produk tidak terbatas dari harga namun juga kualitas produk tersebut.

Demikian pula bagi Anda yang berkecimpung di dunia perdagangan melirik perkembangan teknologi juga dapat dijadikan solusi dalam peningkatan usaha Anda. Maksudnya jika sistem perdagangan yang Anda lakukan masih terbatas offline tidak ada salahnya melakukan investasi pembuatan toko online guna merangkul konsumen yang lebih luas.

Jangan berhenti berinovasi sampai disitu namun persiapkan pula anggaran iklan dan promo untuk memperkenalkan toko online tersebut seperti beriklan di google adword maupun media cetak seperti surat kabar dan majalah.

4. Bunga Deposito yang Semakin Turun

Sebagaimana yang kita ketahui pemerintah telah mendorong perbankan untuk menyediakan kredit dengan suku bunga single digit. Akhir tahun 2016 nanti diprediksi Bank Indonesia akan kembali menurunkan suku bunga kredit yang berdampak pada penurunan suku bunga deposito dari seluruh perbankan.

Jadi bisa kita pastikan sebelum adanya penerapan suku bunga kredit singel digit terlebih dahulu perbankan akan menerapkan suku bunga deposito jauh di bawah bunga kredit. Untuk itu bagi Anda yang selama ini masih mengandalkan bunga deposito dalam menambah pemasukan bulanan sepertinya perlu Anda kaji kembali.

5. Profesionalitas dan Kepercayaan

Dimana-mana kepercayaan relasi dan konsumen menjadi hal penting yang tidak boleh ditinggalkan oleh UKM baik di bidang produksi maupun perdagangan. Meningkatkan profesionalitas kerja akan semakin menumbuhkan kepercayaan dari konsumen dan relasi bisnis yang Anda jalankan. Untuk itu jangan sekali-kali mengecewakan konsumen apapun alasannya.

Guna meningkatkan kepercayaan tersebut seorang pengusaha dapat menekankan 3 faktor utama yakni kredibilitas, dapat diandalkan, dan kedekatan dengan konsumen itu sendiri. Dengan menerapkan 3 faktor di atas perlahan Anda akan mendapatkan kepercayaan dari konsumen dan relasi bisnis.

Kelima bahasan di atas merupakan hal penting bagi UKM  yang perlu kita persiapkan sedini mungkin. Ingat selalu pepatah yang mengatakan jika “tidak ada kesuksesan dalam usaha tanpa resiko” yang berarti kita harus siap dengan konsekuensi dan resiko dalam setiap memulai usaha baik dari diri sendiri maupun dari luar.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel