Biaya Transfer BRI ke Mandiri Lewat ATM & Teller

Berapa sih biaya transfer BRI ke Mandiri lewat ATM maupun teller? Selain pembayaran, transfer sejumlah uang dari BRI ke Bank Mandiri menjadi kegiatan transaksi keuangan yang kerap dilakukan nasabah. Dalam hal ini nasabah bisa melakukan pengiriman melalui beberapa metode yang tersedia seperti ATM, Teller, dan Internet Banking,. Dari masing-masing metode tersebut tentunya terdapat biaya sebagai imbal balik jasa layanan perbankan.

Transfer uang merupakan transaksi keuangan dengan cara memindahkan sejumlah dana dari pengirim pada penerima. Proses ini dapat dilakukan melalui beberapa cara seperti telah kita sampaikan di atas. Berikut informasi mengenai biaya transfer dari BRI ke Bank Mandiri yang perlu anda tahu.
biaya-transfer-bri-ke-mandiri-lewat-atm

Biaya Transfer BRI ke Mandiri Lewat ATM

Maraknya bisnis online saat ini menambah jumlah pengguna layanan pengiriman uang dari satu bank ke bank lain semakin besar. Begitu pula dengan nasabah BRI yang melakukan pengiriman uang ke Bank Mandiri. Salah satu cara transfer uang dari BRI ke Bank Mandiri bisa dilakukan via Automatic Teller Machine (ATM). Adapun biaya transfer dari BRI ke Bank Mandiri via ATM sebesar Rp 6.500.

Biaya tersebut dikenakan dengan cara melakukan potongan dari saldo rekening tabungan nasabah. Tidak jarang transaksi transfer ini mengalami kendala atau gagal karena beberapa sebab. Salah satunya yang kerap terjadi ialah karena saldo tabungan tidak mencukupi.

Bagi anda yang pernah mengalami kegagalan saat melakukan transfer sejumlah uang ada baiknya anda memperhatikan nominal saldo rekening. Singkatnya anda sebagai nasabah harus memastikan jika saldo tabungan masih berada di limit batas bawah setelah dipotong biaya transfer.

Biaya Transfer dari BRI ke Bank Mandiri Lewat Teller

Bagi anda yang kebetulan belum memiliki rekening tabungan dan hendak melakukan pengiriman sejumlah uang ke rekening Mandiri bisa juga dilakukan melalui Teller BRI. Adapun proses kirim tunai tersebut bisa anda mulai dengan mengisi slip yang tersedia. Berbeda dengan potongan melalui transfer dari BRI ke Bank Mandiri lewat ATM, transfer via teller langsung hanya dikenakan biaya Rp 5.000.
Jika kita bandingkan biaya transfer dari BRI ke Bank Mandiri via ATM dan Teller terpaut Rp 1.500 lebih murah melalui teller. Tapi perlu anda pahami bila proses pengiriman uang melalui teller bank membutuhkan waktu lebih lama karena perlu antri.  Selain itu transaksi keuangan melalui teller BRI juga hanya dapat dilakukan pada hari dan jam kerja. Sekian informasi biaya transfer BRI ke Mandiri lewat ATM dan Teller. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel